BIDIKNEWS – Seorang pengantin wanita dikabarkan meninggal dunia setelah melangsungkan akad nikah di daerah Pekon Air Naningan, Kabupaten Tanggamus, Lampung pada Kamis (5/12/2024) lalu.
Kabar meninggalnya pengantin wanita ini sempan heboh di jagad media sosial dan menjadi viral karena banyak mengundang simpati dari warganet.
BACA JUGA: Calon Wakil Bupati Kabupaten Ciamis Yana D. Putra Meninggal
Pengantin perempuan tersebut diketahui bernama Rika Amiyana. Dia meninggal setelah usai prosesi acara sungkeman kepada kedua orang tuannya.
Pernikahan yang digelar pukul 10.00 WIB sontak menjadi kabar duku yang sangat mendalamnagi seluruh kerabat dan tamu undangan.
Perias pengantin Diyah Sie Cemong mengaku shock dan tidak menyangka bahwa penganti wanita yang baru saja dirias meninggal dunia. Padahal kondisinya waktu itu sehat dan menunjukan wajah bahagia.
Dalam akun instagramnya Diyah Sie menuliskan postingannya yang mengungkapkan kesedihan mendalam atas kepergian pengantin wanita.
BACA JUGA: Pilkada 2024 Jagoan PKS pada Tumbang, Kenapa?
“Selamat jalan pengantinku hari ini aku diberikan pengalaman sangat luar biasa. Dimana aku menyaksikan detik” kepergian mu,” tulis Diyah sie dalam kaun instagram pribadinya.
Diyah mengaku, Rika Amiyana meninggal dunia te[at dua jam setelah di rias wajah dan mengenakan busana pengantin putih.
‘’Jadi itu selesai memasang semua perlengkapan pengantin menuju meja akad nikah,” katanya.
Ketika melakukan rias pengantin Diyah sebenarnya ada perasaan yang janggal, ketika mendandani pengantin wanita.
BACA JUGA: Miris! Akses Jalan Ke Rumah Bupati Bandung di Desa Tegalluar Selalu jadi Langganan Banjir